Video : Aksi Mahasiswa Teknik Sipil Segel Gedung Rektorat Universitas Andi Djemma
PALOPO, fajarnasional.com – Rabu (23/9) Ratusan Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Andi Djemma (Unanda) mendatangi Gedung Rektorat Unanda. Kedatangan mereka untuk meminta transparansi pendapatan dan pengeluaran Unanda serta penurunan BPP dalam masa pandemi Covid-19.
Dalam pantauan fajarnasional.com, mahasiswa teknik sipil Unanda menggelar unjuk rasa sejak 17 September 2020 hingga hari ini. Terhitung sejak 6 hari Mahasiswa Teknik Sipil terlihat tidak meninggalkan gedung rektorat dan menyegel gedung rektorat sambil berjaga sampai malam hari.
Berikut Aspirasi atau tuntutan yang mereka gaungkan
1. Transparansikan Pendapatan dan Pengeluaran Keuangan Universitas Andi Djemma Palopo.
2. Turunkan Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP) Dimasa Pandemik Covid-19.
3. Copot/Turunkan Wakil Rektor 2 Dari Jabatannya.
“Kita akan tetap berjaga dan tetap menyuarakan aspirasi. Kita menyegel Rektorat tidak akan merugikan masyarakat tapi sistem pendidikan dan keuangan Universitas Andi Djemma mengalami Krisis itu yang merugikan kita kawan kawan,” kata Muh. Nilwan, dalam orasinya.
Baca Juga : Puluhan Pemuda Segel Kantor Pemkab Lumajang, Ini Tuntutannya!
Terlihat juga, puluhan staf dosen beserta wakil rektor yang mencoba menembus barisan mahasiswa yang berdemo untuk masuk ke gedung rektorat. Meski demikian, massa aksi tetap menghalau, sehingga terjadi aksi saling dorong antar mahasiswa dan para staf dosen beserta pimpinan.
Dalam aksi saling dorong tersebut, nampak salah satu staf dosen mengeluarkan sebilah senjata tajam (Badik) dan mengancam para mahasiswa untuk mundur.
Baca Juga : Puluhan Organ Gruduk Gedung DPRD Jember, Ini Tuntutannya!
“Aksi ini akan tetap berlanjut hingga setiap tuntutan kami bisa terealisasikan dan kami juga menuntut agar Wakil Rektor 2 Bidang Keuangan agar mundur dari jabatannya,” kata Wendy Septrianto, Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil periode 2019/2020.
Sebelumnya, pihak rektorat meredam pengunjuk rasa dengan mengadakan pertemuan di depan halaman rektorat pada hari ke 3. Namun sampai hari ini tidak memberikan solusi terhadap tuntutan masa aksi. (Dt/Ndy)
Pingback: Video : Tindakan Represif Kepolisian, Puluhan Masa Aksi Damai HTN Alami Luka-Luka - Fajar Nasional
Pingback: DPC GMNI Mataram Minta Kapolda NTB Tuk Copot Kapolres Sumbawa Barat, Ini Penyebabnya!, - Fajar Nasional
Pingback: Perjuangkan Korban Terdampak Banjir, Puluhan Mahasiswa Teknik Sipil Unanda Terancam di DO - Fajar Nasional
Pingback: Berimbas Skorsing dan DO, Mahasiswa Tagih Janji ke Kemendikbud - Fajar Nasional