Kelompok Millenial Desa Pong Kolong Inisiasi Ucapan Selamat Hut ke-49 Tahun Bupati Mabar

MANGGARAI BARAT, fajarnasional.com – Masyarakat Desa Pong Kolong antusias mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-49 Bupati Manggarai Barat bapak Editus Endi di halaman kampung Ranggang pada, Sabtu(25/9). Secara serempak mereka mengucapkannya dengan tegas dan penuh cinta. Kegiatan tersebut diinisiasi kelompok milenial Desa Pong Kolong.

Ketua kelompok milenial Desa Pong Kolong, Yakobus Royardus Efandra mengungkapkan, dirinya melakukan hal tersebut merupakan inisiatif Milenial Desa Pong Kolong untuk menunjukkan rasa kecintaan mereka pada daerah Mabar.

“Kegiatan ini kami buat karena kami sayang dengan Bupati Mabar, semoga Bupati juga sayang dengan kami masyarakat Desa Pong Kolong,” tuturnya.

Selain itu Yakobus berharap Bupati Mabar Editus Endi bisa memperhatikan persoalan mereka di Pong Kolong.

“Sebagai masyarakat kami meminta beberapa hal, yang belum pernah di lakukan oleh pemerintah yaitu Jalan aspal, listrik, jaringan dan masih banyak lagi yang lainnya, Bupati bisa datang sendiri melihat nya,” imbuhnya.

Selain itu salah satu petugas sukarela di Poskesdes Desa Pong Kolong yang berasal dari kecamatan kuwus Yasinta Nirmanuriati mengatakan dirinya sangat berharap pemerintah Mabar bisa melihat semua persoalan di desa pong kolong dari berbagai aspek. Teristimewa di bidang kesehatan.

“Di kesempatan ini saya minta Bupati Edi Endi melihat persoalan di sini dari berbagai aspek, kususnya di kesehatan.kami sangat bersusah payah dalam melayani pasien. Terutama disaat ada pasien yang gawat darurat, kami harus menggunakan Rotong (mengotong dengan bambu) untuk sampai ke puskesmas. Dengan peralatan penanganan yang tidak memadai,” ungkapnya.

Menggapai hal tersebut kepala Desa Pong Kolong Lexsianus Jemadi, mengapresiasi kegiatan Masyarakat tersebut.

“Saya apresiasi apa yang dilakukan oleh masyarakat, mudah-mudahan bisa sampai ke pak Bupati.berharap dapat mengugah hati pak Bupati sehingga apa yang mereka suarakan dapat terwujud,” tutupnya. (Yulianus Janur/Red)

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *