Karang Taruna Padek Menggebrak Semangat Kepemudaan Melalui Maulid Nabi
Pemalang, fajarnasional.com ~ Dalam rangka peringatan maulid nabi Muhammad SAW, Karang Taruna Desa Padek bersama Irma (Ikatan remaja masjid) Masjid Nurul Huda dan NU ranting Padek beserta banomnya mengadakan acara pengajian dan donor darah. Acara ini di mulai pukul 19.15 sampai selesai bertempat di komplek Masjid Nurul Huda Desa Padek Kec. Ulujami. ( Senin, 18 Oktober 2021)
Nufus Dwi Djanoro selaku sekertaris Karang Taruna Desa Padek memparkan bahwa motivasi panitia mengadakan kegiatan donor darah yaitu sebagai wujud solidaritas sebagai pemuda desa yang ingin berkontribusi dalam dunia kesehatan. Dalam hal ini tranfusi darah sebab yang diketahui panitia bahwa ada warga yang butuh darah dan biasanya minta untuk diganti darah. Maka dari itu yang diketahui panitia bahwa stok di PMI masih kurang . Jadi Karang Taruna mengadakan donor darah untuk bisa memenuhi suplai darah di kabupaten pemalang pada khususnya.
“Momentumnya sangat pas karena pas maulid nabi acara maulid nabi pasti banyak orang dan kita ingin memperkuat solidaritas dalam ukhwah islamiyah. Jadi mayoritas umat islam di desa kami supaya sadar akan kesehatan. Dalam hal ini untuk berdonor darah, untuk solidaritas. Dan alasan kami menggabung dengan acara pengajian itu untuk dapat massa lebih banyak.” Ujar Nufus.
Nufus mengungkapkan alasan acara Karang Taruna digabung dengan organisasi lain sebab dari pihak mereka membutuhkan massa. Ia menyambung bahwa kalau dari pihak mereka membuat acara sendiri maka kesulitan untuk mencari massa. Jika pihak mereka bergabung dengan kegiatan di masjid maka mudah untuk mencari massa karena orang tidak takut dan terkesan lebih ramah ketika datang ke masjid. Berbeda jika datang ke instansi pemerintah biasanya masyarakat terkesan enggan.
“Jelas kegiatan ini memancing motivasi pemuda untuk berkegiatan di desa karena kegiatan-kegiatan seperti ini memicu pemuda-pemuda yang tadinya tidak aktif dan tidak tau. Ketika melihat kegiatan seperti ini yang diharapkan memancing mereka agar penasaran sehingga ikut andil dalam kegiatan pada masanya. Yang diharapkan seperti itu. Intinya mengajak pemuda selalu aktif dan selalu mengajak pemuda untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang positif.” Ungkap Hidayat Salah Satu Pengurus Karang Taruna.
“Rangkaian acara ini dimulai dari pembentukan panitia sampai sekarang itu sekitar dua minggu. Di mulai dari tanggal 7 oktober 2021 sampai sekarang ini. Kendala dalam acara ini yaitu dalam hal pendanaan dan kurang sedikit kordinasi. Dengan adanya acara bertajuk keagamaan seperti maulid nabi dan dibarengi donor darah, masyarakat Desa Padek terlihat sangat antusias untuk mengikuti acara yang di selenggarakan pada bulan ini.” Ujar Iman selaku ketua Karang Taruna Desa Padek
Di sambung Pak Hartoyo selaku kepala Desa padek mengungkapkan bahwa sebetulnya ada kemajuan artinya acara itu meningkat disamping acara keagamaan ada juga acara sosial kepedulian. Yang sudah dilaksanakan ada donor darah kemudian pengajian. Jadi antara sosial dan keagamaan tidak bisa dipisahkan. Itu memang harus menyatu dan nantinya akan menambah kualitas dari kegiatan itu. Jadi beliau sangat mendukung dan berterima kasih kepada mereka terutama kepada karang taruna beserta organisasi pemuda lainnya. Pemuda itu kalau tidak salah menurut imam ghozali itu harus seperti air. Maka air yang mengalir itu lebih baik. Jadi air yang mengalir itu air yang bermanfaat bagi kehidupan berbeda dengan air diam karena air yang diam sehingga lama-kelamaan akan berubah warna, berbau, dan nanti pada akhirnya menjadi sumber penyakit. Dari kegiatan pemuda atau karang taruna yang ada di desa padek ini, Ia mengungkapkan sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. (Aji)